LAYANAN DESA ONLINE

Mulai tahun ini, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi RI bersama Badan Informasi Geospasial (BIG) mencanangkan Sistem Informasi Desa (SID). Dan belum lama ini, Pemprov Jawa Tengah telah melaksanakan nota kesepakatan (MoU) untuk diterapkan di sekitar 100 desa sebagai percontohan atau pilot project dalam program tersebut.

Tak terlepas dari itu, Pemkab Semarang pun tertantang untuk semakin progresif mengembangkan program desa berbasis online tersebut. Termasuk pula berusaha menjalin kerja sama dengan pihak swasta guna pengembangan dan memberlakukan sistem tersebut ke seluruh desa yang tercatat berjumlah sekitar 208 desa tersebar di Kabupaten Semarang.

Desa Gedangan telah menggunakan layanan desa online tersebut dengan menggunakan aplikasi SMARD (Sistem Informasi Manajemen Administrasi Desa)